Ipoh adalah nama sebuah Kota yang menjadi pusat ibu kota dari Negeri Perak, Malaysia. Kota Ipoh terletak sekitar 150 Km dari Kuala Lumpur dan sekitar 150 Km dari Penang. Jadi kota Ipoh bisa dikatakan sebagai garis tengah antara Kuala Lumpur dan Penang.
Kota Ipoh memiliki Bangunan-bangunan kuno bersejarah peninggalan penjajahan Inggris yang sekarang berfungsi sebagai tempat wisata unik di Ipoh, Perak, Malaysia.
Ipoh juga terkenal dengan kopi putih khas Ipoh yaitu White Coffee. Bukan hanya kopi putih nya saja yang terkenal, Ipoh juga dikenal sebagai tempat kuliner yang populer di kalangan turis asing. Jadi belum lengkap berkunjung ke Ipoh, Perak jika tidak merasakan aneka masakan yang banyak di jual di restoran maupun di pinggir-pinggir jalan.
Di Ipoh banyak terdapat tempat wisata yang sering di kunjungi oleh wisatawan dalam negeri maupun luar negeri.Berikut ini adalah obyek wisata unik di Ipoh Perak.
Apa saja wisata terkenal di Ipoh, Perak?
- Lost World of Tambun ( Sunway Tambun )
- Taman rekreasi Gunung Lang
- Istana Kellie ( Kellie's Castle )
- Taman D.R Seenivasagam
- Pasar barang antik ( Pasar loak ).
Tempat wisata ini terletak di daerah Tambun dan agak sedikit jauh dari pusat kota Ipoh. Tempat wisata Lost World of Tambun terdapat permainan Air yang sangat mengasikan untuk bersorak gembira bersama keluarga. Sebagai Taman Air yang sudah tersohor dan mulai menyaingi wahana wisata air lainnya, Lost World of Tambun ini menyediakan berbagai macam wahana permainan Air yang unik dan menarik.
Disini Anda bisa mencoba wahana khusus seperti Tube Raider yang dapat memberikan kejutan dan kehebohan karena Anda akan meluncur turun dengan tabung yang besar.
Kemudian terdapat Jungle Wave Bay yang merupakan kolam dengan ombak besar dan memiliki 9 gelombang yang berbeda. Wahana menarik lainnya yaitu sebuah kolam yang didalamnya di isi dengan air panas yang berasal dari mata air panas Tambun.
Di Lost World of Tambun atau Sunway Tambun juga ada wahana favorit pengunjung yaitu River Adventure dimana setiap pengunjung yang mencobanya akan merasa berada di Sungai yang pajang dengan gelombangnya Air yang besar.
Harga tiket di Lost World of Tambun ( Sunway Tambun ) Malaysia.
Anda bisa mencoba semua wahana permainan yang ada di Lost World of Tambun, Ipoh dengan biaya sebesar 107 Ringgit atau setara dengan 370 Ribu Rupiah per Orang dewasa. Sedangkan untuk Anak usia dibawah 12 Tahun akan dikenakan biaya sebesar 100 Ringgit atau setara 340 Ribu Rupiah. Lokasi tempat wisata Lost World of Tambun, Ipoh berjarak sekitar 30 menit berkendara dari pusat kota Ipoh.
Disini Anda bisa mencoba wahana khusus seperti Tube Raider yang dapat memberikan kejutan dan kehebohan karena Anda akan meluncur turun dengan tabung yang besar.
Kemudian terdapat Jungle Wave Bay yang merupakan kolam dengan ombak besar dan memiliki 9 gelombang yang berbeda. Wahana menarik lainnya yaitu sebuah kolam yang didalamnya di isi dengan air panas yang berasal dari mata air panas Tambun.
Di Lost World of Tambun atau Sunway Tambun juga ada wahana favorit pengunjung yaitu River Adventure dimana setiap pengunjung yang mencobanya akan merasa berada di Sungai yang pajang dengan gelombangnya Air yang besar.
Harga tiket di Lost World of Tambun ( Sunway Tambun ) Malaysia.
Anda bisa mencoba semua wahana permainan yang ada di Lost World of Tambun, Ipoh dengan biaya sebesar 107 Ringgit atau setara dengan 370 Ribu Rupiah per Orang dewasa. Sedangkan untuk Anak usia dibawah 12 Tahun akan dikenakan biaya sebesar 100 Ringgit atau setara 340 Ribu Rupiah. Lokasi tempat wisata Lost World of Tambun, Ipoh berjarak sekitar 30 menit berkendara dari pusat kota Ipoh.
LOST WORLD OF TAMBUN IPOH |
LOST WORLD OF TAMBUN IPOH |
Taman Rekreasi Gunung Lang
Taman rekreasi Gunung Lang ini jarak nya cukup dekat dengan pusat kota Ipoh sekitar 10 menit berkendara dari pusat kota. Di tempat ini terdapat wisata bernuansa alam dengan pemandangan danau yang indah. Anda juga bisa menyusuri danau dengan menaiki perahu kecil yang telah disediakan dengan membayar 45 Ringgit atau setara 150 Ribu Rupiah. Tempat wisata Gunung Lang buka setiap hari mulai dari jam 9 pagi hingga jam 6 sore.
GUNUNG LANG IPOH |
TAMAN REKREASI GUNUNG LANG IPOH |
Istana Kellie ( Kellie's Castle )
Istana Kellie merupakan sebuah Bangunan kuno yang di bina pada era perang Dunia pertama. Istana Kellie yang saat ini berusia lebih dari 100 Tahun masih berdiri kokoh dan menjadi salah satu daya tarik wisata di Ipoh, Perak. Anda bisa melihat keadaan didalam bangunan ini dimana terdapat banyak kamar dan lorong rahasia.
Harga tiket masuk ke Bangunan Kellie's Castle atau Istana Kellie sebesar 10 Ringgit atau setara dengan 35 Ribu Rupiah per orang dewasa.Sedangkan untuk Anak usia dibawah 12 tahun akan dikenakan biaya 8 Ringgit atau setara dengan 25 Ribu Rupiah. Istana Kellie buka setiap hari mulai dari jam 9 pagi hingga jam 6 sore.
Harga tiket masuk ke Bangunan Kellie's Castle atau Istana Kellie sebesar 10 Ringgit atau setara dengan 35 Ribu Rupiah per orang dewasa.Sedangkan untuk Anak usia dibawah 12 tahun akan dikenakan biaya 8 Ringgit atau setara dengan 25 Ribu Rupiah. Istana Kellie buka setiap hari mulai dari jam 9 pagi hingga jam 6 sore.
ISTANA KELLIE'S CASTLE |
Taman ini lokasi nya berada di pusat kota Ipoh. Sangat cocok untuk bersantai sambil menghirup udara segar dan menikmati pemandangan indah. Di Taman D.R Seenivasagam terdapat danau kecil dan arena bermain untuk anak-anak. Di sebelah Taman ini juga terdapat lapangan sepak bola dan biasanya masyarakat Ipoh memanfaatkan nya sebagai tempat untuk senam sore.Untuk masuk ke kawasan ini tidak perlu biaya.
TAMAN D.R SEENIVASAGAM IPOH |
Pasar barang antik ( pasar loak )
Pasar barang antik di Ipoh merupakan sebuah pasar yang banyak menjual barang-barang bekas seperti peralatan elektronik, peralatan dapur, hanphone bekas, dan baju-baju bekas. Jika Anda pecinta barang antik maka Pasar ini wajib Anda kunjungi.
Pasar barang antik atau sering disebut dengan nama pasar Karat Ipoh hanya beroperasi pada hari minggu saja mulai dari jam 7 pagi sampai jam 1 siang. Lokasi pasar barang antik Ipoh letaknya sangat strategis berada di pusat kota.
Pasar barang antik atau sering disebut dengan nama pasar Karat Ipoh hanya beroperasi pada hari minggu saja mulai dari jam 7 pagi sampai jam 1 siang. Lokasi pasar barang antik Ipoh letaknya sangat strategis berada di pusat kota.
Pasar yang berada di jalanan ini mampu membuat orang berdesak-desakan dibawah terik matahari demi membeli barang atau sekedar jalan-jalan melihat aneka dagangan yang antik dan langka. Hal ini membuat turis asing penasaran untuk melihat dari dekat aktivitas jual beli di pasar pagi barang antik Ipoh.
SUASANA PASAR KARAT IPOH |
Nah itulah beberapa tempat wisata yang menarik di Ipoh Perak, Malaysia. Tentu nya masih banyak lagi tempat wisata yang bagus di Ipoh, Perak.
Jika Anda ingin mengetahui mengenai tempat wisata apa saja yang menarik di Ipoh Perak silahkan klik tautan berikut ini daftar tempat wisata unik di Ipoh Perak