Friday, June 19, 2020

Tempat wisata di Legoland Malaysia


gambar tempat wisata di legoland malaysia


Wisata Lego Land Malaysia terletak di Johor Bharu. Tempat wisata ini berkonsep taman hiburan dengan tema Lego yang pertama di Asia.

Disini terdapat berbagai wahana permainan, atraksi dan miniatur bangunan yang ada di negara Malaysia serta miniatur bangunan dari negara lain. Hampir setiap sudut lokasi wisata ini di penuhi berbagai bentuk Lego yang menarik.

Apakah anda tahu apa itu Lego?. Lego adalah sejenis alat permainan bongkah plastik kecil yang terkenal di dunia khususnya di kalangan anak-anak atau remaja tidak pandang lelaki ataupun perempuan.


Bongkah-bongkah ini serta kepingan lain bisa disusun menjadi model apa saja seperti bentuk Mobil, bentuk Kereta api, bentuk bangunan,dan lain sebagai nya.

Wisata di Jonker Walk Melaka


tempat wisata jonker street melaka

Apakah anda sedang mencari tempat wisata yang bagus di Melaka?. Salah satu tempat wisata di Melaka yang banyak menarik perhatian para turis adalah wisata di Jonker Walk Melaka atau lebih dikenal dengan nama Jonker street Melaka. Daya tarik utama di Jonker Street adalah sebuah Pasar malam yang berada di pinggir Jalan Raya.

Sebenarnya jalan ini hanya Jalan Raya biasa yang di penuhi kendaraan bermotor dan pertokoan. Namun menjelang malam, tempat ini berubah rupa menjadi lautan manusia dimana Pasar malam mulai beroperasi.

Kebun binatang di Melaka


gambar kebun binatang melaka
Kebun binatang Melaka atau dalam bahasa Melayu adalah Zoo Melaka terletak di Ayer Keroh dan dekat dengan tempat wisata Taman Botani Melaka. Kebun Binatang ini memiliki luas sekitar 22 hektar dan terdapat kurang lebih 2000 Binatang langka.


Tempat wisata ini juga menjadi salah satu tujuan utama bagi para turis asing maupun turis lokal yang berkunjung ke Malaysia. Terbukti dengan jumlah kunjungan setiap hari ke tempat wisata ini yang meledak, apalagi jika musim libur umum.

Wisata di Taman Botani Melaka


tempat wisata taman botani melaka


Taman Botani Melaka atau Taman Botanikal Melaka adalah tempat wisata alam di Melaka yang banyak di kunjungi turis asing dan turis lokal. Taman dengan luas sekitar 92 hektar ini terletak di Ayer Keroh.


Pemandangan alam yang hijau dan udara yang segar membuat tempat ini dijadikan pelarian oleh sebagian besar warga ibu kota untuk bersantai bersama keluarga. Bahkan tidak jarang orang datang untuk kesekian kali nya demi menikmati keindahan alam tempat wisata ini.

Wisata sejarah di Melaka


wisata sejarah di Melaka


Bagi anda pecinta wisata sejarah maka sangat tepat jika anda berwisata ke Melaka, Malaysia. Di Melaka banyak terdapat bangunan-bangunan kuno peninggalan masa penjajahan Inggris. Melaka adalah Kota warisan Dunia ( World Heritage City)  yang di nobatkan oleh UNESCO. Wisata sejarah di Melaka banyak dikunjungi oleh wisatawan lokal dan Asing yang datang ke Melaka untuk melihat berbagai peninggalan kuno yang punya riwayat sejarah.

Apa saja tempat wisata sejarah di Melaka, Malaysia :
  • Bangunan Merah Melaka ( The red building )
  • Benteng Portugis ( A Famosa Fort ) Melaka
  • Museum Maritim Melaka ( Maritime Museum of  Malacca )
  • Museum Baba dan Nyonya Melaka
  • Sungai Melaka ( Malacca river )


Bangunan Merah Melaka ( The red building )
Bangunan merah  merupakan sebutan untuk sebuah kompleks sejarah di Melaka yang terdapat bangunan berwarna merah. Di kawasan wisata Bangunan Merah ini, ada tiga bangunan yang menjadi ikon kota Melaka. Bangunan pertama adalah gereja tua Christ Church Melaka yang didirikan sejak tahun 1753, Clock tower, dan Stadthuys (balai kota).

Tempat wisata yang bagus di Langkawi




tempat wisata di pantai cenang Langkawi


Apakah Anda akan pergi ke pulau Langkawi di Malaysia dan ingin tau dimana saja tempat wisata yang bagus di Langkawi?. Di pulau Langkawi terdapat suatu kawasan atau daerah terkenal yang lokasinya berada di pesisir pantai yaitu kawasan Cenang kemudian lokasi ini lebih dikenal dengan nama Pantai Cenang.

Ombak nya yang biru tenang dan indah dan udara nya yang segar membuat para turis bisa terbuai oleh suasana pantai Cenang Langkawi.

Disekitar Pinggir pantai cenang terdapat kafe, mini bar, dan resort yang turut membantu menghidupkan suasana meriah di malam hari. Anda bisa datang pada malam hari ke pantai Cenang untuk melihat betapa riuh nya suasana malam di Pantai Cenang.

Usahakan Anda menginap di Hotel yang dekat pantai Cenang Langkawi supaya memudahkan Anda untuk menuju pantai Cenang.

Wisata alam di Langkawi



tempat wisata menarik di Langkawi Malaysia


Wisata alam Pulau Langkawi yang terletak di negeri Kedah, Malaysia menjadi tempat favorite para wisatawan dalam dan luar negeri. Banyak sekali tempat wisata di Langkawi yang dapat di jadikan arena bersantai bersama keluarga dan orang-orang tercinta.

Nuansa wisata alam di Langkawi sangat terasa karena pulau ini banyak menyimpan keindahan alam yang utuh dan bebas dari pencemaran lingkungan.